Jumat, Februari 7, 2025
spot_img

BPS Catat Luas Panen Padi 2021 Jatim 1,747 Juta Hektar

InfoEkonomi.ID – Badan Pusat Statistik Jatim (BPS) mencatat bahwa total luas panen padi pada tahun 2021 sebesar 1,747 juta hektar, dengan luas panen tertinggi pada bulan Maret sebesar 385 ribu hektar dan luas panen terendah pada bulan Januari, yaitu sekitar 55 ribu hektar. Jika dibandingkan dengan tahun 2020, luas panen padi 2021 mengalami penurunan sebesar 6,89 ribu hektar atau 0,39 persen.

Dikutip dari laman resmi BPS Jatim, Luas Panen dan Produksi Padi di Provinsi Jawa Timur 2021 pada tanggal 21 September 2022, dilaporkan bahwa luas panen terendah terjadi di bulan Januari, berbeda dengan tahun sebelumnya yang terjadi pada bulan Desember.

- Advertisement -

“Selain itu, berdasarkan hasil Survei Kerangka Sampel Area (KSA), terjadi pergeseran pola panen padi di Indonesia pada 2021 dibandingkan dengan pola panen pada 2020. Puncak panen padi pada 2021 terjadi di bulan Maret, lebih awal dibandingkan 2020 yang terjadi pada bulan April,” ujar Kepala BPS Jatim, Dadang Hardiwan.

Jika dilihat secara lebih rinci menurut kabupaten/kota, tiga kabupaten/kota yang memberikan kontribusi luas panen padi terbesar pada tahun 2021, yaitu Lamongan, Bojonegoro, dan Ngawi dengan luas panen masing-masing sebesar 138,45 ribu hektar, 134,61 ribu hektar, dan 128,74 ribu hektar.

- Advertisement -

“Selama 2021, terdapat sebanyak 19 kabupaten/kota yang mengalami kenaikan luas panen padi dibandingkan 2020. Sementara itu, 19 kabupaten/kota lainnya mengalami penurunan luas panen padi pada 2021 dibandingkan tahun sebelumnya,” kata Dadang.

Ia melanjutkan, tiga kabupaten/kota yang memberikan kontribusi terbesar terhadap penurunan luas panen padi 2021 dibandingkan 2020 adalah Lamongan, Gresik, dan Tuban. Ketiga kabupaten/Kota tersebut mengalami penurunan luas panen yang cukup signifikan dibandingkan dengan kabupaten/kota lainnya, masing-masing sebesar 9,58 ribu hektar, 5,62 ribu hektar, dan 4,29 ribu hektar.

“Sementara itu, kenaikan luas panen padi yang relatif besar terjadi di Banyuwangi, Blitar, dan Ponorogo,” pungkas Kepala BPS Jatim.

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email sekred@infoekonomi.id

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Ikuti Kami

4,488FansSuka
6,727PengikutMengikuti
2,176PelangganBerlangganan

Terbaru

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img