Senin, Oktober 7, 2024
spot_img

Gandeng Bank Muamalat, Insight IM Hadirkan Produk Reksa Dana Baru

InfoEkonomi.ID – PT Insight Investments Management (Insight IM) menjajaki kerja sama dengan PT Bank Muamalat Tbk dalam meluncurkan produk baru reksa dana terproteksi syariah terbarunya. Pengenalan produk ini dilakukan pada agenda Investment Forum 2023 yang diselenggarakan Bank Muamalat pada 19 Oktober 2023 lalu.

Produk yang diperkenalkan yakni Reksa Dana Syariah Terproteksi Insight Terproteksi Syariah VIII (Insight Terproteksi Syariah VIII). Chief Investment Officer Insight IM Camar Remoa mengatakan, saat ini minat masyarakat atas reksa dana terproteksi syariah terus meningkat, sehingga pihaknya merilis produk baru tersebut.

- Advertisement -

“Dengan indikasi pembagian hasil investasi sebesar 7,2 persen per tahun, produk baru ini dapat menjadi opsi investasi menarik bagi para investor yang mencari cash flow rutin setiap tiga bulan dan memiliki tingkat imbal hasil yang relatif tinggi,” kata Camar melalui keterangan pers, Senin (20/11/2023).

Sebagai informasi, Insight Terproteksi Syariah VIII bisa dibeli hingga 17 November 2023 melalui FUNDtastic+ sebagai Agen Penjual Efek Reksa Dana (APERD). Reksa dana ini juga bisa dibeli di Gerai Reksa Dana Syariah Bank Muamalat yang dapat diakses oleh masyarakat melalui aplikasi mobile banking Muamalat DIN.

- Advertisement -

Sebagai catatan, produk reksa dana yang tersedia di Gerai Reksa Dana Syariah Bank Muamalat merupakan produk yang telah dipilih dengan cermat oleh Bank Muamalat, sehingga sesuai dengan profil risiko, karakter, dan kebutuhan nasabah.

Lantas, apa saja keunggulan reksa dana baru ini? Simak penjelasannya berikut ini.

1. Imbah hasil relatif stabil

Sebagai sarana diversifikasi dan pengendalian risiko, dikelola secara profesional, serta berpotensi memberikan imbal hasil yang relatif stabil.

- Advertisement -

Insight IM melakukan analisis risiko yang ketat untuk memastikan kepatuhan terhadap prinsip syariah sekaligus mencapai hasil yang relatif lebih stabil.

2. Menunjang kegiatan sosial dan kemanusiaan

Tidak hanya punya keunggulan dari sisi proteksi dan hasil yang kompetitif, produk ini pun sama dengan seluruh produk Insight IM lainnya, yakni turut berkontribusi dalam menunjang berbagai kegiatan sosial kemanusiaan.

“Secara spesifik, management fee Reksa Dana Insight Terproteksi Syariah VIII ini akan disisihkan sebagian untuk Program CSR Wakaf Alat Kesehatan bersama Dompet Dhuafa. Penyisihan tersebut tidak akan berdampak pada keuntungan investor,” tutup Camar, dilansir dari Kompas.com

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email sekred@infoekonomi.id

Artikel Terkait

Info Hari Ini

Ikuti Kami

4,488FansSuka
6,727PengikutMengikuti
2,176PelangganBerlangganan

TERPOPULER

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img