Sabtu, April 26, 2025

Mudik Gratis Bank Mandiri 2025: Rute Lengkap dan Cara Daftar Mudah!

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk kembali mengadakan program Mudik Bersama Mandiri 2025 dengan tema “Mudik Aman Sampai Tujuan”. Program ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap masyarakat dan kontribusi dalam memperkuat ekosistem sosial.

M. Ashidiq Iswara, Corporate Secretary Bank Mandiri, menyatakan bahwa program ini sejalan dengan arahan Kementerian BUMN untuk mendorong seluruh BUMN berpartisipasi dalam penyelenggaraan mudik gratis. Bank Mandiri berkomitmen untuk memberikan pengalaman mudik yang nyaman dan aman bagi para peserta, dengan mengutamakan keselamatan.

- Advertisement -

“Program mudik gratis ini juga menjadi momen spesial dalam memperingati 1 Syawal 1446 Hijriah. Dengan semangat kebersamaan, Bank Mandiri ingin memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk merayakan Hari Raya Idulfitri bersama keluarga di kampung halaman dengan perasaan tenang,” ujar Ossy, sapaan akrab Ashidiq, dalam keterangan resminya, (10/3/2025).

Baca Juga: Livin’ Investasi Bank Mandiri (BMRI) Alami Peningkatan 10 Kali Lipat

Bank Mandiri menilai bahwa program ini juga selaras dengan tema Ramadan Bank Mandiri tahun ini, yaitu “Raih Ketenangan, Banyak Kemenangan”, yang mencerminkan pentingnya menjalani bulan Ramadan dengan tenang, penuh kepedulian, dan memberikan manfaat bagi sesama.

- Advertisement -

Tahun ini, Mudik Bersama Mandiri 2025 dibuka untuk nasabah dan masyarakat umum melalui aplikasi Livin’ by Mandiri. Rute Mudik Bersama Mandiri 2025 akan melayani keberangkatan ke 80 kota di Pulau Jawa dan Sumatera.

Para pemudik akan diberangkatkan dari Jakarta menggunakan 95 unit bus dengan kapasitas 50 kursi per bus. Pelepasan peserta akan dilakukan dalam beberapa tahap utama pada tanggal 17-28 Maret 2025.

Cara Daftar Mudik Mandiri 2025:

Pendaftaran program Mudik Bersama Mandiri 2025 dapat dilakukan secara online melalui aplikasi Livin’ by Mandiri pada fitur Sukha, mulai 10 Maret 2025 pukul 10.00 WIB. Setiap calon peserta wajib mengisi formulir pendaftaran dengan data diri yang benar.

- Advertisement -

Ossy menambahkan bahwa program ini bukan hanya sekadar fasilitas mudik gratis, tetapi juga bagian dari komitmen Bank Mandiri dalam memperkuat ekosistem sosial dan menumbuhkan semangat kepedulian di lingkungan BUMN.

“Sebagai bagian dari BUMN, Bank Mandiri selalu berupaya hadir untuk masyarakat. Melalui program ini, kami ingin menanamkan nilai kepedulian sosial serta memperkuat ekosistem Bank Mandiri sebagai agen pembangunan dan pencipta nilai,” ujarnya.

Sebagai bentuk apresiasi, Bank Mandiri akan memberikan suvenir kepada para pemudik yang telah menyelesaikan proses pendaftaran.

“Kami berharap program ini dapat memberikan kebahagiaan dan ketenangan bagi masyarakat yang ingin merayakan Idulfitri bersama keluarga. Ini adalah wujud nyata semangat kebersamaan yang kami junjung tinggi di bulan Ramadan ini,” tutup Ossy.

Cek Berita dan Artikel Lainnya di Google News

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email sekred@infoekonomi.id

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Ikuti Kami

4,488FansSuka
6,727PengikutMengikuti
2,176PelangganBerlangganan

Terbaru

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img