Sabtu, April 26, 2025

Jasa Marga Siap Berikan Diskon Tol 30% Saat Arus Balik Lebaran 2025

Jasa Marga mengumumkan akan memberikan diskon tarif tol sebesar 30 persen bagi pengguna jalan yang terdampak pengalihan lalu lintas akibat diskresi kepolisian saat arus balik Lebaran 2025. Insentif ini bertujuan untuk meringankan beban pengguna jalan yang harus menempuh rute alternatif.

Ruas tol yang mendapatkan tarif khusus ini adalah jalur Palimanan – Kalihurip Utama (Kalitama) melalui Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu), yang sebelumnya merupakan rute Palimanan – Cikampek Utama (Cikatama).

- Advertisement -

Direktur Utama Jasa Marga, Subakti Syukur, menyatakan bahwa diskon 30 persen ini masih bisa bertambah, tergantung hasil diskusi dengan pemerintah. “Kita akan memberikan insentif khusus yaitu potongan tarif lagi minimal 30 persen. Saya bicara minimal, nanti kita diskusi dengan pemerintah,” ujar Direktur Utama Subakti Syukur di Jakarta, Selasa (5/3).

Jika kepolisian menerapkan rekayasa lalu lintas dengan mengalihkan kendaraan dari Tol Cipali menuju Cisumdawu, Padaleunyi, dan Cipularang hingga bertransaksi di Kalihurip Utama/Japek Selatan, maka pengguna jalan akan secara otomatis mendapatkan potongan tarif tol.

- Advertisement -

Jasa Marga berkomitmen untuk mendukung program pemerintah dalam memperlancar arus mudik dan balik Lebaran. Potongan tarif ini diberikan sebagai kompensasi bagi pengguna jalan yang harus menempuh rute lebih panjang akibat pengalihan lalu lintas.

“Tapi tidak apa-apa, nanti kita diskusi dengan Kementerian Perhubungan, dengan kepolisan, karena pasti pengguna jalan tol bayarnya jadi lebih mahal, karena dialihkan. Tapi kami janji Jasa Marga akan meringankan pengguna jalan tol. Nanti tergantung kita diskusi dengan pemerintah,” kata Subakti.

Penyiapan jalur alternatif saat terjadi kepadatan arus balik di Tol Jakarta-Cikampek (Japek) pada waktu puncak sesuai diskresi kepolisian yakni pengalihan lalin dari Palimanan ke Cikatama menjadi Palimanan ke Kalitama melalui Tol Cisumdawu.

“Kami juga sudah menyiapkan pengalihan lalu lintas dari Palimanan ke Cikatama yang biasa pasti macetnya, kita akan alihkan dan kita tentu akan treatment khusus karena ada pengalihan yang cukup panjang,” ujar Subakti.

- Advertisement -

“Kemudian dalam hal kepolisian melakukan diskresi rekayasa lalu lintas berupa pengalihan arus lalu lintas, khususnya di Transjawa, yang semula menuju Cikatama melalui Tol Cipali, yang dialihkan ke arah Kalitama melalui Tol Cisumdawu. Karena pasti tidak akan mencukupi dan kita juga tidak mau seperti tahun kemarin agak berlama-lama, inginnya cepat asalkan ada diskresi kepolisian,” tambahnya.

Sebagai BUMN tentunya Jasa Marga mendukung apa yang dilakukan oleh program-program pemerintah untuk melancarkan lalin. Jadi setiap pengalihan yang merugikan pemakai jalan karena jalan yang lebih jauh, akan Jasa Marga berikan diskon.

Sebagai informasi, Presiden Prabowo Subianto menginstruksikan penurunan tarif tol dan harga tiket pesawat untuk memudahkan mobilitas masyarakat selama Ramadhan dan Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi.

Cek Artikel dan Berita Lainnya di Google News

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email sekred@infoekonomi.id

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Ikuti Kami

4,488FansSuka
6,727PengikutMengikuti
2,176PelangganBerlangganan

Terbaru

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img