Rabu, September 11, 2024
spot_img

Realisasi Investasi Semester I 2024 Capai Rp829,9 Triliun

InfoEkonomi.ID – Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Rosan Roeslani, mengumumkan bahwa realisasi investasi pada semester pertama tahun 2024 telah mencapai Rp829,9 triliun. Pernyataan tersebut disampaikan dalam konferensi pers di Jakarta pada hari Selasa (3/9).

“Hingga semester I 2024 telah tercapai realisasi investasi sebesar Rp829,9 triliun,” ujar Rosan di Jakarta, Selasa.

- Advertisement -

Rosan menjelaskan bahwa pencapaian investasi tersebut sudah mencapai 67 persen dari target Rencana Strategis (Renstra) yang sebesar Rp1.239 triliun. Jika dibandingkan dengan target Presiden Joko Widodo sebesar Rp1.650 triliun, realisasi investasi saat ini telah mencapai 50,3 persen.

Distribusi investasi selama semester I 2024 juga menunjukkan keseimbangan yang baik antara Jawa dan luar Jawa. Investasi di luar Jawa tercatat sebesar Rp416,2 triliun atau 50,2 persen, sedangkan investasi di Jawa mencapai Rp413,7 triliun atau 49,8 persen.

- Advertisement -

Dan juga komposisi dari Penanaman Modal Asing (PMA) maupun Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) cukup seimbang yakni PMA kurang lebih Rp421,7 triliun atau 50,8 persen, sedangkan PMDN Rp408.2 triliun atau 49,2 persen.

“Yang paling penting penyerapan tenaga kerja pada Semester I 2024 hasil dari realisasi investasi menyerap 1.225.042 orang,” kata Rosan.

Sebagai informasi, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Roeslani optimistis mencapai target investasi pada tahun ini sebesar Rp1.650 triliun.

Rosan akan memaksimalkan sisa waktu selama dua bulan hingga Oktober 2024 untuk melanjutkan dan mempercepat program-program yang dicanangkan oleh Menteri Investasi sebelumnya.

- Advertisement -

Pada 2024 di bawah arahan Presiden Joko Widodo, Kementerian Investasi/BKPM ditargetkan mencapai realisasi investasi sebesar Rp1.650 triliun. Target itu dirancang untuk menjaga laju pertumbuhan ekonomi Indonesia tetap di atas lima persen.

Artikel ini telah tayang di ANTARA dengan judul “Menteri Investasi Realisasi Investasi Semester I Capai Rp829,9 Triliun”

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email sekred@infoekonomi.id

Artikel Terkait

Info Hari Ini

Ikuti Kami

4,488FansSuka
6,727PengikutMengikuti
2,176PelangganBerlangganan

TERPOPULER

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img