Kamis, Maret 20, 2025

Aset Bank Aceh Syariah Tumbuh Mencapai Rp30 Triliun di 2023

InfoEkonomi.ID – PT Bank Aceh Syariah (BAS) mencatatkan pertumbuhan aset bank di 2023 mencapai Rp30 triliun. Angka tersebut tumbuh 5,92 persen dibandingkan periode 2022 lalu yang mencapai Rp28 triliun.

“Kenaikan total aset tersebut ikut didorong oleh laju pertumbuhan pembiayaan dan DPK yang mampu tumbuh positif,” katanya Direktur Utama Bank Aceh Muhammad Syah, di Banda Aceh yang dilansir dari ANTARA, Selasa (30/1).

- Advertisement -

Selain itu, BUMD milik Pemprov Aceh ini juga mencatat pertumbuhan dana pihak ketiga (DPK) pada 2023 mengalami peningkatan sebesar 6,5 persen dari tahun sebelumnya menjadi Rp24,4 triliun.

“DPK secara konsolidasi Bank Aceh mampu mencetak pertumbuhan positif dari 2022 sebesar Rp22,9 triliun, kini naik menjadi Rp24,4 triliun,” katanya.

- Advertisement -

Menurut dia, pertumbuhan DPK tersebut merupakan hasil dari strategi Bank Aceh yang berfokus pada kinerja baik dari sisi pembiayaan maupun pendanaan.

Hasil tersebut juga menjadi salah satu kinerja positif Bank Aceh 2023, sehingga telah mendapatkan penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) hasil dari audit Kantor Akuntan Publik Heliantono dan Rekan.

“Semua ini berkat upaya manajemen dan seluruh insan Bank Aceh, serta dukungan, kepercayaan masyarakat dan pemerintah daerah sehingga berhasil meraih capaian kinerja keuangan baik,” ujarnya.

Selain itu, Bank Aceh juga berhasil menyalurkan pembiayaan secara konsolidasi sebesar Rp18,7 triliun pada 2023 dari posisi setahun sebelumnya Rp17,3 triliun atau tumbuh 7,8 persen, serta perolehan laba 2023 sebanyak Rp575 miliar.

- Advertisement -

Dia menegaskan, dalam mendorong pertumbuhan bisnis, Bank Aceh terus berkomitmen meningkatkan pelayanan dengan memberikan solusi keuangan yang sesuai kebutuhan masyarakat dan nasabah.

“Terutama mendorong pertumbuhan ekonomi khususnya UMKM di setiap wilayah dengan menyalurkan pembiayaan produktif seperti KUR dan pembiayaan mikro Bank Aceh,” katanya pula.

Tak hanya itu, kata Muhammad Syah, upaya transformasi digital Bank Aceh juga telah membuahkan hasil positif. Di mana pada 2023 Bank Aceh telah meluncurkan produk layanan keuangan tanpa kantor yakni Action Link guna memudahkan dan meningkatkan layanan.

Kemudian, mengawali 2024, Bank Aceh juga telah meluncurkan fitur baru Actioncash mobile banking, sehingga nasabah Bank Aceh dapat melakukan penarikan atau penyetoran uang tunai tanpa kartu ATM di lebih dari 300 gerai ATM Bank Aceh baik di Aceh, Medan dan Jakarta.

“Bank Aceh akan terus berkomitmen menghadirkan layanan keuangan yang inovatif dan modern dalam rangka memberikan kemudahan kepada nasabahnya untuk menikmati layanan perbankan di Bank Aceh,” demikian Muhammad Syah.

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email sekred@infoekonomi.id

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Ikuti Kami

4,488FansSuka
6,727PengikutMengikuti
2,176PelangganBerlangganan

Terbaru

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img