Selasa, September 26, 2023
spot_img

BERITA UNGGULAN

Kinerja Cemerlang Asuransi Manulife Indonesia dalam Setahun Terakhir

- Advertisement -

pin up

InfoEkonomi.ID – PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia berhasil meraih pendapatan premi asuransi pada tahun 2021 sebesar Rp12,1 triliun naik 42 persen.

- Advertisement -

Atas pertumbuhan tersebut, Asuransi Manulife Indonesia terus hadir membantu masyarakat dan keluarga Indonesia dalam mewujudkan kehidupan yang lebih baik.

Hal tersebut senada dengan visi dan misi perusahaan yaitu membantu nasabah dan keluarga Indonesia dalam membuat keputusan finansial menjadi lebih mudah, dan membuat hidup semakin hari semakin baik.

- Advertisement -

Sepanjang 2021, Manulife Indonesia sukses membayarkan klaim nasabah sejumlah total 8,9 triliun rupiah, atau setara 1 miliar rupiah dalam setiap jamnya.

Melihat lini bisnis saat ini, industri asuransi merupakan salah satu sektor jasa keuangan yang sangat penting bagi perekonomian Indonesia. Tingkat penetrasi yang masih cukup rendah di Indonesia, menjadikan industri asuransi menjadi industri yang masih berkembang dan memiliki potensi untuk bertumbuh.

Apriliani Siregar, Director and Chief Legal & Compliance Officer mengatakan, bahwa kompetisi yang dilakukan secara sehat sesama perusahaan asruansi akan berdampak positif bagi pertumbuhan industri asuransi di Indonesia.

“Bagi Manulife, kompetisi yang sehat antar perusahaan asuransi dapat berdampak positif untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat terhadap pentingnya asuransi, serta untuk pertumbuhan kinerja industri asuransi di Indonesia,” ujarnya dalam keterangan tertulis kepada InfoEkonomi.ID.

- Advertisement -

Ia menuturkan, bahwa perusahaan hadir ditengah masyarakat untuk membantu dalam memudahkan keputusan dan membangun kehidupan yang lebih baik. Maka dari itu, Asuransi Manulife Indonesia menghadirkan beragam produk asuransi.

Kirimkan Press Release berbagai aktivitas kegiatan Brand Anda ke email sekred@infoekonomi.id

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Info Hari Ini

HOT NEWS

4,488FansSuka
6,727PengikutMengikuti
2,176PelangganBerlangganan

TERPOPULER

spot_img
spot_img
spot_img