InfoEkonomi.ID – ONDA sudah hadir di Indonesia selama 22 tahun sejak didirikan pada tahun 2000. Berbagai penghargaan bergengsi pun telah diraih olehnya.
Salah satu penghargaan yang diraih pada tahun ini adalah TOP Brand 2022 dalam kategori floor drain.
“Kami sudah banyak menerima penghargaan, salah satunya yang terbaru tahun ini adalah TOP Brand Award kategori floor drain,” kata Karen Wulandari selaku Marketing Manager PT ONDA Mega Industri dalam keterangan tertulis kepada InfoEkonomi.ID.
Dalam TOP Brand 2022, ONDA berhasil mempertahankan posisinya di peringkat 1 dalam kategori kran air dan menduduki peringkat ke-3 untuk kategori shower.
Top Brand sendiri merupakan penghargaan paling berpengaruh di Indonesia untuk brand saat ini. Penghargaan ini diberikan kepada brand-brand yang dinilai berhasil menduduki Top of Mind Share, Top of Market Share, dan Top of Commitment Share pada setiap kategori industrinya.
ONDA berkomitmen untuk menghadirkan produk berkualitas dalam menciptakan negara Indonesia yang lebih bersih dan sehat. Sehingga kepercayaan dan kepuasan masyarakat terhadap ONDA terus ada.
“Sesuai dengan tagline pelopornya kualitas dan campaign bersih sehat Indonesia, kami ingin menjadi salah satu brand yang berperan untuk menciptakan Indonesia yang lebih bersih dengan mengutamakan kualitas,” tuturnya.
Dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga, ONDA menghadirkan berbagai produk rumah tangga yang berkualitas dan harga terjangkau seperti, produk sanitary & plumbing seperti salah satu best selling item kita di kran tembok tipe BC. Selain itu, juga ada berbagai produk seperti kran dapur, hand shower, jet shower bahkan aksesories seperti seal tape & meteran.
Selain itu, ONDA juga memiliki produk unggulan yang banyak diminati oleh konsumen yaitu, Kran Tembok BC, dengan keunikan output keluaran air, yang deras dikenal sebagai kran badai dan banyak digunakan di masjid-masjid untuk wudhu.
Dalam memasarkan produknya, ONDA mendistribusikannya melalui distributor atau agen yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Sehingga para konsumen dapat menjangkaunya sesuai dengan domisili tempat tinggalnya.
“Untuk alur distribusi, kita melalui distributor atau agen yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia,” terang Karen.
Hadir memenuhi kebutuhan rumah tangga di Indonesia, ONDA memiliki visi menjadi brand sanitari dan plumbing yang paling dicintai dan dihargai di seluruh pelosok Indonesia dan juga misi sebagai perusahaan yang mengutamakan kreatifitas dalam menyediakan produk sanitary dan plumbing berkualitas, terlengkap dan terjangkau untuk semua kalangan dan mengutamakan relasi dengan semua stakeholder.