InfoEkonomi.ID – Setiap tahunnya kebutuhan masyarakat terhadap hunian yang layak terus meningkat, PT Brantas Abipraya (Persero) yang merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membuktikan komitmennya dalam berperan aktif mendukung program sejuta rumah yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. Hal ini ditunjukkan dengan memenuhi kebutuhan hunian tersebut lewat pembangunan Rumah Susun (Rusun) Pekerja Industri Batang III. Pembangunan hunian yang diperuntukkan bagi pekerja ini berlokasi di Kawasan Industri Terpadu, Batang, Jawa Tengah.
“Ya pekerjaan fisik pembangunan rusun untuk tempat tinggal para pekerja industri ini telah tuntas 100 persen. Brantas Abipraya telah menyelesaikan pembangunan tiga tower, yaitu tower 8, tower 9 dan tower 10,” ujar Miftakhul Anas selaku Sekretaris Perusahaan Brantas Abipraya.
Ditambahkan Anas, adapun ruang lingkup pekerjaan BUMN Karya ini meliputi pekerjaan persiapan, pekerjaan struktur, pekerjaan arsitek, pekerjaan mekanikal standart, pekerjaan elektrikal, pekerjaan mekanikal eletrikal non standart, pekerjaan utilitas, pekerjaan pemasangan atap berteknologi solar panel PVRoof 43 kWp, pekerjaan jalan dan drainese, seta pekerjaan lansekap.